1.021 Jiwa Mengungsi, 5 Tewas

Proses evakuasi Bencana banjir Manado.

Sabtu, 28 Januari 2023 – 14:25 WIB

VIVA Nasional – Bencana banjir dan tanah longsor melanda Kota Manado, Sulawesi Utara sejak Jumat 27 Januari 2023. Dampak bencana itu, kurang lebih 400 rumah di 34 kelurahan dan 9 kecamatan tenggelam.

Data terbaru Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 3.013 KK dengan 9.382 jiwa terdampak akibat bencana tersebut.

“Banjir dengan tinggi muka air yang berkisar antara 80-300 sentimeter itu berdampak pada 3.013 KK atau 9.382 jiwa dan merenggut satu korban jiwa,” kata Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangannya, Sabtu 28 Januari 2023.

Pun, dia menjelaskan, untuk tanah longsor, sebanyak 63 KK yang terbagi di beberapa titik di 22 desa/kelurahan dan 7 kecamatan juga terdampak. Total korban jiwa dalam bencana longsor ini tercatat empat korban jiwa. Lalu,  3 warga luka-luka. Adapun rumah rusak akibat longsor sebanyak 53 unit dan juga 1 tempat ibadah.

“Bencana longsor sendiri sudah menelan empat korban jiwa, satu luka berat dan dua lainnya luka ringan. Rumah rusak ada sebanyak 53 unit termasuk 1 tempat ibadah,” jelas Muhari.

“Jadi, total korban meninggal dunia bencana banjir dan longsor ini ada 5 orang,” lanjut Abdul.

Halaman Selanjutnya

Muhari menambahkan, bencana banjir dan longsor ini juga memaksa 1.021 jiwa mengungsi di beberapa titik. Adapun pengungsian di Kecamatan Tikala sebanyak 209 jiwa, Kecamatan Paal 2 ada 261 jiwa. Selain itu, Kecamatan Tuminting ada 50 jiwa, Kecamatan Singkil 460 jiwa dan Kecamatan Wanang ada 41 jiwa.

img_title

Sumber: www.viva.co.id