Kamis, 20 April 2023 – 23:18 WIB
VIVA Nasional – PT Hutama Karya (Persero) sebagai Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), mencatat mobilitas kendaraan bermotor mengalami lonjakan dengan total 869.996 kendaraan melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), sejak 15 hingga 19 April 2023.
Hal itu, disampaikan oleh EVP Divisi Operasi & Pemeliharaan Jalan Tol PT Hutama Karya (Persero), Dwi Aryono Bayuaji dalam keterangan tertulis, Kamis 20 April 2023. Ia mengungkapkan aktivitas terus terjadi sejak H-7 hingga H-1 Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, nantinya.
“Hutama Karya mencatat lonjakan trafik kendaraan yang signifikan, sebanyak total 869.996 kendaraan telah melintasi ruas-ruas JTTS, yang dikelola oleh Hutama Karya. Angka tersebut meningkat 32,9 persen. Jika dibandingkan dengan VLL (volume lalu lintas) normal,” ucap Dwi.
Jalan Tol Trans Sumatera.
- Dokumentasi Hutama Karya.
Sedangkan, dalam periode yang sama. Tercatat, sebanyak 33.759 kendaraan yang masuk ke Sumatra via Ruas Bakauheni – Terbanggi Besar, yang merupakan pintu awal masuk Jalan Tol Trans Sumatera.
“Dimana Jumlah kendaraan yang cukup besar ini sesuai dengan prediksi bahwa puncak arus mudik terjadi pada hari Rabu, 19 April 2023,” ucap Dwi.
Adapun informasi terkait VLL di beberapa ruas tol operasi lainnya pada periode yang sama seperti Ruas Bakauheni – Terbanggi Besar sebanyak 117.264 kendaraan , atau lebih tinggi 73,05% dari VLL normal.
Halaman Selanjutnya
Ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung sebanyak 50.077 kendaraan , atau lebih tinggi 98,37% dari VLL normal. Ruas Palembang – Indralaya sebanyak 20.595 kendaraan , atau lebih tinggi 59,55% dari VLL normal.
Sumber: www.viva.co.id